Rabu, 12 Desember 2012

KOMENTAR PRESENTASI 1 & 3/ Nephy-anDA


Dalam Ujian Kompetensi III D3 Manajemen Administrasi B di beri tugas untuk mempresentasikan gagasan dengan berbagai tema  yang telah di tentukan. Dan tugas selanjutnya adalah mengomentari perform teman-teman yang menurut saya bagus dan menarik.

Dalam presentasi minggu Pertama, Saya akan mengomentari presentasi yang di bawakan oleh Elisabeth Hilda S.R dengan tema Teknologi, dengan judul yang dia presentasikan “Internet”. Dalam presentasi gagasan, dia mampu bersikap tenang walaupun dia maju pertama kali, dia mampu membawakan materi dengan lancar tanpa menggunakan teks, rasa percaya dirinya yang membuat dia tidak gugup. Namun pembawaan dia yang tidak serius karena godaan dari teman-temannya. Materi yang disampaikan cukup jelas, dengan menggunakan pokok materi yang singkat, namun slide yang ditampilkan kurang menarik, dan gamabar yang ditampilkan kurang.
Saran saya untuk hilda di presentasi selanjutnya , slide yang di tampilkan dibuat lebih menarik sesuai dengan materi yang akan dipresentasikan, dan pembawaannya dalam berpresentasi agar lebih serius, agar materi yang disampai dapat di terima dengan baik oleh para pendengar.

Dalam presentasi minggu ke III, saya akan mengomentari presentasi yang dibawakan oleh Oktavianus Bayu dengan tema “Kerukunan Umat Beragama”. Pembawaan dia yang tenang dan penuh rasa percaya diri membuat rasa gugup dia hilang, jadi materi yang disampaikan bisa tersampaikan dengan baik oleh para pendengar, inti dari pokok pembahasannya dapat diterima dengan baik. Namun slide yang di tampilkan kurang menarik, terlalu banyak kata-kata yang kurang dipahami.
Saran saya untuk bayu dipresentasi selanjutnya, slide yang akan di tampilkan dibuat sesederhana mungkin, dengan di buat inti dari pokok pembahasan yang akan di presentasikan. Secara keseluruhan dia mampu membawakan materi presentasinya dengan baik

Tidak ada komentar:

Posting Komentar